Sabtu, 08 Mei 2021

Worknest: Private Playground and Meeting Point

Buka puasa tahun ini bikin pusing. Kalau tahun lalu bener-bener gak ada temen yang ngajakin untuk buka puasa bareng, nah tahun ini tentu saja semangat banget nih untuk bukber. Pakai acara nungguin salah satu temen yang kerja diluar kota dulu kan. Nunggu dia mudik baru kita mau bukber, maklum anak genknya jumlahnya seupil jadi nungguin banyakan dikit yang ngumpul. Masalah berikutnya adalah semua mau bawa anak. OMG! lagi covid begini dan mau bawa anak buat nongkrong. Dan nongkrongnya ini pas buka puasa. Ditempat dan rumah makan mana sih yang tidak akan ramai. Ini sih udah lampu merah banget ini ama laki. Ada teman dari luar kota, nongkrong ditempat umum dan bawa anak. Bawa diri aja susah, apakabar bawa anak yey kan. 

Tapi karena jiwa nongkrong mamak yang tidak terbendung lagi, akhirnya mamak merajuk dan merongrong ke laki untuk gimana caranya biar kita tetap bisa nih buka puasa bareng. And yes! Tuhan tahu kebutuhan hambanya, nongkrong itu butuh bukan ingin lagi *wink. Akhirnya ketemu nih ama konsep private area yang bisa kita sewa namanya Worknest.

Worknest ini sebenarnya dibuat untuk ibu-ibu friendly yang bekerja. Jadi areanya dibagi menjadi area kerja/meeting dan area playground. Jadi ibunya kalau ada meeting offsite maupun onsite bisa di Worknest sambil melihat anaknya bermain diarea playground. 

Apakah ibunya tidak terganggu saat kerja?. Bagi kita yang sudah makan asam garam WFH sambil dihibur anak, kayaknya kita udah bisa banget nih membagi konsentrasi kerja sambil dengerin teriakan bocah. Kalau ada babysitter sendiri lebih gampang, tapi kalau tidak ada babysitter, Worknest menyediakan jasa untuk nemenin anak bermain. Untuk kunjungan pertama gratis, untuk berikutnya baru deh bayar. 

Seperti work place lainnya, Worknest juga menyediakan makanan dan minuman selama bekerja disana. Jadi seperti one stop working yah. Bisa kerja, anak bisa ikutan sambil main, bisa nongkorng dengan makanan dan minuman cafe, dan yang paling takjub lagi ada nursery roomnya yang super lengkap.

Nursery room dilengkapi dengan ruang ganti anak bayi, kursi panjang yang enak banget dipakai kalau mau pumping, bouncer, dan juga tempat tidur siang buat anak yang lebih gede. Mindfull banget yah pengelolanya, sampai mikirin kalau anak yang ikut kerja pasti capek dan butuh tidur.

Nah sekarang kita kembali kecerita buka puasa saya. Ini pas banget nih buat kita. Selama pandemic, Worknest hanya menerima dua kelompok tamu seharinya. Tamu pertama dari pukul 09.00 s.d 13.00 (4 jam) dan tamu kedua dari pukul 15.00 s.d 19.00 (bisa extend hingga pukul 21.00). Setiap pergantian tamu, pihak Worknest akan melakukan sterilisasi dan penyemprotan di area yang telah digunakan oleh tamu sebelumnya. Prosedur covid yang mereka jalankan juga adalah semua karyawannya menggunakan baju seperti hazmat dan tentu saja selama kami berada disana semua karyawannya selalu mengenakan masker. Tidak hanya dengan karyawan, prosedur covid pun dijalankan pada pengunjung. Pengunjung harus mengisi form kesehatan, check suhu tubuh, mencuci tangan, alas kaki disemprot dengan disinfektant dan sepatu diletakkan teratur disuatu tempat. Nah kalau kami, karena kami datangnya beda-beda dan mempunyai kegiatan yang berbeda, kami dengan sadar diri melakukan swab-antigen perkeluarga sebagai perwakilan gitu. 

Ketika semua terasa lebih aman, anak-anak kami bolehkan bermain bersama. Kalau lagi mau pakai masker yah pakai, kalau ngak yah buka deh. Untuk orang tuanya, sebisa mungkin kami tetap memakai masker kecuali pada saat makan dan foto bersama :p. Ngomong-ngomong tentang makan, Worknest punya paket buka puasa. Paketnya ini bisa dipilih makan tengah (prasmanan) dengan menu ke chiness food resto atau paket makanan full set perorang (appetizer, main, desert) kalau yang ini lebih ke western. Untuk makanan prasmanan start dari Rp.239k/pax s.d Rp. 339k/pax tergantung menu yang dipilih dan banyaknya orang. Sedangkan untuk menu set nya dimulai dari Rp.210k/set s.d Rp.290k/set. Kalau menu anak beda lagi harganya Rp.150k/set sudah include 1 activity.  Baik harga untuk makanan prasmanan maupun makanan set per orang, semua sudah termasuk harga tiket masuk, wall climbing anak, 1 kegiatas experiment buat anak tapi kemarin dapat dua donk hihihihi dan 2 kakak yang siap menemani anak bermain. 

Bisa ala carte? Iya bisa saja kita datang bayarnya satu-satu, harga tiket masuk Rp.75.000/orang, harga minumnya rata-rata di Rp.35k, harga makanan start dari Rp.55k s.d Rp.260k. Kalau kemarin kami gabung sih, untuk orang tuanya kita pilih menu set perorang sedangkan untuk baby sitternya kami pilih minuman dan manakan ala carte. Asiknya digratisin tiket masuknya ama owner. Asik! Yup karena kami termasuk yang kelompok besar 12 orang. Rasanya ngak habis-habis gratisannya, kelompok 10 orang dapat video cinematic gitu selama kami berada disana. Ok banget kan? buka puasa lengkap dengan dokumentasi (foto dan video). 

Oh iya, buka puasa kami tidak hanya buka puasa ditempat loh, kami sempat banget nih buka puasa secara virtual juga dengan teman-teman yang lain. Worknest tentu saja sudah menyediakan wifi, laptop untuk zoom dan juga LCD TV biar anak-anak yang lain yang gak ikut buka puasa bisa nontonin kita buka puasa dar jarak jauh hahahahah. Untuk info silahkan di info aja ke pihak Worknestnya, nanti staff mereka yang akan setting semua peralatannya untuk kita gunakan. Nah kelar zoom meeting, kayaknya rugi nih LCD TV nya disia-siakan, boleh banget donk kalau karaokean dulu? tentu saja boleh. Ngak ada mic-nya sih tapi cukup dengan lirik dan lagu nostalgia udah ok bet kan yah?

Orang tuanya sibuk apa, anaknya tentu saja tidak ada capek-capeknya bermain kesana kemari. Ada banyak buku yang bisa dibaca oleh kakak. Tinggal pilih buku yang mana, kakak dari Worknest siap banget bacain bukunya sepanjang malam. Ada permaian dapur-dapurnya yang lengkap dengan buah dan pisah potong kayunya. Rasanya tidak tanggung-tanggung, dapurnya dilengkapi dengan wastafel yang beneran bisa mengeluarkan air :D. 

Bosan membaca dan bermain dengan mainan kayu, mereka lanjut lagi minta untuk climbing wall. Untuk mencoba permainan ini, nanti akan ada kakak dari Worknest lainnya yang membantu. Anak-anak akan dipakaikan alat keselamatan seperti pendaki sungguhan. Selanjunya kakak dari Worknest akan mengontrol tali yang membantu si anak naik sekaligus untuk menjaga kalau-kalau kaki dan tangan mereka tidak kuat ketika memanjat. Wall climbing ini mereka bisa coba berkali-kali selama berada disini. 

Kelar wall climbing, masih ada yang lain donk. Ada dua kegiatan menarik buat anak yang sudah disediakan oleh kakak-kakak dari Worknest. Kegiatan pertama adalah menyeduh teh. Anak-anak diajarin perubahan warna yang terjadi dari proses satu ke proses lainnya. Kegiatannya simple tapi mereka tetatp takjub ketika melihat warna teh berubah dari warna hijau menjadi berwarna ungu setelah ditambahkan katalis. Jangankan anaknya, orang tuanya juga kagum dalam hati *wink. Selanjutnya anak-anak diajak untuk membuat kopi dolce gusto. Apa yang menarik dari kegiatan ini? mereka bisa bergantian menggunakan mixer untuk mengaduk campuran kopi dan gula tadi. Satu persatu secara bergantian dibantu oleh kakak dari Worknest. Setelah kopinya selesai, mereka bisa menambahkan topping berubah gula dalam bentuk sparkling stone kecil-kecil. Langsung deh pada baris foto dengan orang tua masing-masing :D.

Tidak terasa banget yah akhirnya, jam 9 pun sudah menyudahi acara buka puasa kali ini. Kalau buka puasanya seperti ini kan, kita pulang pun dengan hati yang lebih tenang yah. Bagi kamu yang mau arisan atau sekedar reunian dengan teman. Boleh banget yah untuk datang ke Worknest. Sampai jumpa di cerita lainnya selama pandemic. Bhay!

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © Makan sambil Jalan *wink. Template created by Volverene from Templates Block
WP by WP Themes Master | Price of Silver